Crew Close Party (CCP) 2025
Crew Close Party (CCP) 2025
Bund der Deutsch Studenten (BDS) sukses menggelar acara penutupan akhir kepengurusan yang bertajuk Crew Close Party (CCP). Acara yang mengusung semangat apresiasi dan rasa terima kasih kepada seluruh pengurus ini diselenggarakan pada Sabtu, 29 November 2025, mulai pukul 13.30 WIB hingga selesai di Lab. Karawitan, FBSB UNY.
CCP tahun ini mengusung tema "Gemeinsam glitzern, zusammen lachen, für immer erinnern" atau "Berkilau bersama, tertawa bersama, dikenang selamanya," acara ini berhasil menarik perhatian banyak pengunjung. Jargon yang digunakan MC, "Gemeinsam glitzern!" dijawab kompak oleh audiens dengan seruan "Für immer erinnern!", menciptakan semangat persatuan yang bergelora.
CCP dimulai tepat pukul 13.30 WIB dengan pembukaan meriah oleh MC. Kemudian dilanjutkan dengan sambutan-sambutan oleh ketua pelaksana, Nathania Zaidany dan juga, Mokhamad Akbar selaku Presiden BDS,serta sambutan dalam bentuk video dari Kepala Departemen Pendidikan Bahasa Jerman.
Acara utama diisi dengan penampilan bakat yang beragam, terutama dari mahasiswa Pendidikan Bahasa Jerman, sekaligus menampilkan kolaborasi dari beberapa komunitas program studi lain. Penampilan perdana menampilkan aksi memukau dari Käse 25, diikuti oleh pertunjukan dari Misbah dan Käse 24. Semarak panggung dilanjutkan dengan tarian anggun dari Schmetterling dan alunan musik menenangkan dari Edsacoustic.
Setelah serangkaian penampilan, momen yang ditunggu-tunggu tiba yakni pembacaan pengumuman pemenang Freundschaft. Inilah daftar pemenang Freundschaft:
- Pemenang BDS war mobile legend angkatan '24:
Fastabiq Falasiva Ahmada
Bagas Louis Albert
Latif Harimukti Wibowo
Muhammad Lutfi Rachmansya
Raditya Bayu Wirawan
- Pemenang Badminton
MS: Juara 1 Aditia Nugraha dan Juara 2 Rachmandika Fajar Perkasa
WS: Juara 1 Mumtaz Najmah dan Juara 2 Audrey Nabila Fausta
XD: Juara 1 Rachmandika Fajar Perkasa, Nayla Hasan Saraswati dan Juara 2 Kholifah Tri Apriliani, Ghalib
WD: Juara 1 Gerri Septiani, Safira Dinda dan Juara 2 Janeva Cecilia, Zarashayna Mayshia
MD: Juara 1 Aditia Nugraha, Muhammad Azka dan Juara 2 Irfan Nugroho Saputra, Aldi Syahputra
- Pemenang Futsal angkatan ‘23:
Top score : Rachmandika Fajar Perkasa
Momen kebersamaan berlanjut dengan sesi "For Everyone Happiness" yakni bernyanyi bersama dengan alumni Käse sebelum jeda istirahat (ISHOMA). Setelah beristirahat, pengunjung disuguhkan penampilan luar biasa dari Regenbogen yang mampu memukau audiens dengan suguhan kisah yang apik. Kemeriahan kembali memuncak saat pengumuman BDS Award dibacakan, memberikan apresiasi tertinggi bagi para pengurus BDS. Inilah daftar pemenang BDS Award:
Minis Terkompak: Medien Und Publikation
Kadiv Terbaik: Nayla Hasan Saraswati dan Emilda Hanum
Staf Terbaik: Dyah Lunar Suci
Staf Terkocak: Tio Tri Firmansyah
Sebagai penutup yang meriah, acara ditutup dengan oleh salah satu Guest Star, yang sukses mengajak seluruh pengunjung untuk bernyanyi dan berjoget bersama, menciptakan atmosfer perpisahan yang penuh keceriaan. Seluruh rangkaian ditutup dengan sesi dokumentasi dan clear area.
Secara keseluruhan, acara CCP ini berlangsung sangat lancar, di mana segala kendala berhasil dikendalikan dengan baik oleh panitia. Acaranya juga berlangsung meriah dan banyak pengunjung berdatangan dari berbagai instansi. Mulai dari pelajar hingga mahasiswa di luar Jogja. Harapannya acara CCP ini kedepannya selalu meriah.





Leave a Comment